Terbaru

Bagaimana Meniru Gaya Rambut Sasuke

Gaya rambut Sasuke yang mewah dan glamor sangat mengundang perhatian banyak orang. Tokoh anime yang merupak musuh dari Naruto ini memang menjadi salah satu tokoh dengan gaya rambut paling gaya. Nah, karena hal itu banyak yang bertanya mengenai apa sebenarnya nama gaya rambut Sasuke ini, dan bagaimana jika ingin meniru gaya rambut tersebut. Untuk menjawabnya, silakan ikuti pembahasan berikut.

Meniru Gaya Rambut Sasuke

Nama Gaya Rambut Sasuke

Gaya rambut Sasuke sebetulnya adalah gaya rambut Harajuku khas Japan Style yang dibiarkan memanjang. Gaya rambut yang juga pernah digunakan oleh Kevin Vierra ini memang dapat memberikan kesan cool dan kalem, meski apabila tidak dirawat justru malah akan terlihat acak-acakan dan semrawut.

gaya rambut Harajuku khas Japan Style

Meniru Gaya Rambut Sasuke

Di kalangan cosplayer, sudah cukup banyak orang-orang meniru gaya rambut Sasuke Uciha ini. kendati begitu banyak pria yang ingin memiliki gaya rambut semacam ini tapi bingung bagaimana caranya, mengingat di kalangan salon rambut, gaya rambut ini tidak begitu dipahami oleh para tukang cukur yang minim update. Oleh karena itu, silakan ikuti tips meniru gaya rambut Sasuke berikut ini

Pertama, panjangkan rambut Anda hingga 12 sampai 15 cm. Lalu potong rambut tersebut dengan gaya mohawk, namun biarkan rambut bagian dekat telinga panjang. Gunakan topi selama 1 minggu penuh dengan gaya sisir rambut belah dua. Selanjutnya, potong kembali rambut Anda dengan gaya rambut harajuku dan mintalah ke pada abang tukang cukur untuk membuat semirip mungkin dengan potongan gaya rambut Sasuke. Setelah jadi, gunakan minyak rambut wax dan sisir menyerupai arah menyisir Sasuke.

gaya rambut Sasuke

gaya rambut Sasuke

Yang perlu diingat adalah ketika Anda mencoba gaya rambut Sasuke ini adalah harus mempertimbangkan bentuk muka dan jenis rambut. Bentuk muka yang bulat sangat tidak cocok menggunakan gaya rambut ini karena akan memberi kesan tambah gendut. Sedangkan jenis rambut keriting tentu tidak bisa dibentuk sesuai gaya rambut Sasuke kecuali sebelumnya di re-bounding lebih dulu. trend rambut 2015

0 Response to "Bagaimana Meniru Gaya Rambut Sasuke"